404 Not Found


nginx/1.18.0 (Ubuntu)
TPAKD Sudah Terbentuk di 33 Kabupaten/Kota di Sumut - SUARA KOMUNITAS
18/10/2020

Medan (Suara Komunitas.Net) – Sebanyak 33 Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) sudah terbentuk di 33
Kabupaten/Kota di Sumatera Utara. Demikian diungkapkan Yusup Ansori, Kepala OJK Kantor Regional (KR) 5 Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) saat beraudiensi dengan Gubsu Edy Rahmayadi baru-baru ini.
Dia menyampaikan, terbentuknya TPAKD di 33 Kabupaten/Kota se-Sumut merupakan yang terbanyak dan salah satu tercepat
pembentukannya secara nasional.
Dalam rangka menggerakkan perekonomian melalui optimalisasi TPAKD secara lebih luas, pada Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2020, pengurus TPAKD seluruh Kabupaten/Kota se-Sumut akan dikukuhkan tanggal 20 Oktober 2020 mendatang secara virtual.
Menurut Yusup, TPAKD di Sumut aktif menggerakkan sektor riil dan UMKM melalui berbagai program perluasan akses keuangan.
Program pembiayaan KUR baik skema perorangan maupun kelompok/klaster pada periode Januari hingga September 2020 telah disalurkan sebesar Rp.5,25 Triliun kepada 132.073 debitur, meningkat 13,63% dibanding capaian periode yang sama tahun 2019.
OJK dan Pemerintah Daerah terus berupaya memfasilitasi UMKM di daerah melalui dukungan pendataan UMKM dalam Sistem
Informasi Kredit Program (SIKP) dan berbagai kegiatan business matching komoditas unggulan.
Program business matching TPAKD telah merealisasikan pengembangan usaha komoditas Kopi di Kabupaten Dairi melalui
pembiayaan KUR Klaster di Kabupaten Dairi.
OJK dan TPAKD juga mengakselerasi penyebaran agen Laku Pandai (branchless banking) di seluruh desa/kelurahan melalui
program One Village One Agent (OVOA). Saat ini penyebaran agen Laku Pandai telah hadir di 4.577 Kelurahan/Desa di Sumut posisi Juni 2020 atau 74,91% dari total 6.110 desa/kelurahan di Sumut.
OJK juga mendorong penguatan BUMDes/BUMADes sebagai Agen Laku Pandai, dimana per Juni 2020 telah terdapat 495 BUMDes di Sumatera Utara yang menjadi Agen Laku Pandai Bank.
Untuk peningkatan literasi dan inklusi keuangan pada kelompok pelajar, OJK mendorong perluasan gerakan Ayo Menabung melalui program Satu Rekening Satu Pelajar (KEJAR) yang didukung penerbitan Surat Edaran seluruh Pemda di Sumut, dimana per Agustus 2020 tercatat sudah 2.642.915 pelajar SD/SMP/SMA di Sumut yang memiliki rekening tabungan di Bank, atau 88,51% dari total 2.986.166 pelajar berdasarkan data Kemendikbud RI. Capaian ini melebihi dari target nasional yakni 50% di tahun 2020.(Pewarta : Vandey, Editor : Tohap P.Simamora)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

 

kartal escort pendik escort sex hikaye