Sekretariat SPAI DPD Bireuen menerima perwakilan Tokoh masyarakat nelayan, kecamatan Jeumpa ,kecamtan,peudada dan jangka,dalam rangka pembentukan PUK Perikanan SPAI kabupaten Bireuen, Aceh.
Bireuen, Suara Komunitas. – Serikat Pekerja Aceh Indonesia (SPAI) DPD Bireuen melalui wakil Ketua Faisal. Senin 16/01/2017 lalu, menerima tokoh masyarakat pesisir tiga Kecamatan wilayah Kabupaten Bireuen. Yakni Kecamatan Jeumpa, Peudada dan Jangka melalui bidang Pelaksana Unit Kerja (PUK) Bidang Kelautan dan Perikanan SPAI DPD kabupaten Bireuen.
Tokoh masyarakat pesisir tersebut berharap SPAI menjadi jembatan bagi masyarakat pesisir dengan Dinas Kelautan untuk menyuarakan program bantuan yang mereka butuhkan, yang saat ini sedang digodok Kementrian Kelautan dan Perikanan.Ungkap Faisal, Wakil Ketua SPAI Bireuen.
Faisal menambahkan, kedepan melalui PUK Bidang Kelautan dan Perikanan akan menjemput program dari Kementrian Kelautan dan Perikanan di Jakarta, untuk membantu mensukseskan program maritim di Indonesia khususnya Nanggroe Aceh Darussalam, pungkasnya.(S)