404 Not Found


nginx/1.18.0 (Ubuntu)
Proyek Gedung Mapolres Sesuai Aturan dan Dikebut - SUARA KOMUNITAS
19/10/2021

LOMBOK TENGAH, SK.NET – Pengerjaan pembangunan gedung Mapolres Lombok Tengah (Loteng) NTB, telah dikerjakan sesuai aturan.

Pelaksana proyek PT Linggarjati Perkasa,  Anjas Murzialto menjelaskan, selasa 19/10/2021 kepada wartawan menyampaikan, untuk ketebalan atap memang diturunkan dari rancangan anggaran biaya (RAB).

Dalam RAB tercatat menggunakan 0.4 mm menjadi 0.3 mm. Namun ia menegaskan, meskipun harga 0.3 mm sedikit lebih murah, kualitas bahan yang digunakan pada dasarnya tetap sama.

Mengenai adanya selisih biaya, kata Anjas, dana itu digunakan untuk menyelesiakan pekerjaan yang tidak tercover dalam kontrak, yaitu drop zone dan rabat keliling bangunan sehingga bangunan selesai dan dapat difungsikan dengan baik.

Menurutnya, dalam dunia konstruksi, perubahan seperti ini sangat wajar. Hal ini juga sudah dibahas dan dikaji bersama pejabat pembuat komitmen (PPK), konsultan, dan para pihak terkait lainnya.

“Sebelum diubah kita rapat bersama PPK,” kata Anjas.

Pembangunan Gedung Mapolres tersebut saat ini bahkan sudah mencapai 90 persen dan sudah dalam tahap finishing.

Pengerjaan saat ini dikebut, bahkan para pekerja diharuskan lembur. Dengan harapan gedung bisa tuntas dalam dua minggu kedepan.

“Memang target sudah lewat. Tapi kita upayakan agar waktunya tidak terlalu jauh dari jadwal yang telah ditetapkan. Karena telah sudah tentu kita kena denda, mau apa lagi,” jelasnya.

Sementara itu bos PT Linggarjati Perkasa, Bambang Anto yang dihubungi via handphone juga menegaskan bahwa tidak ada perubahan spesifikasi pada pembangunan gedung Mapolres Lombok Tengah melainkan hanya perubahan merek.

Misalnya rangka atas yang seharusnya CFS diganti dengan kwalitas bahan setara dengan merek Garuda dan menyesuaikan kondisi di lapangan.

Ia menegaskan merek yang digunakan saat ini lebih kuat dari bahan yang tertera di RAB.

“Merek Garuda justeru lebih bagus mas,” jelasnya.

Dengan demikian, pengerjaan proyek tersebut menurutnya sama sekali tidak ada persoalan.

Untuk itu pihaknya meminta dukungan semua pihak agar bisa memberikan suasana kondusif agar pengerjaan proyek bisa dilakukan dengan hasil maksimal.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

 

kartal escort pendik escort sex hikaye