404 Not Found


nginx/1.18.0 (Ubuntu)
Janji RDP Antara Warga, Dewan dan Pengusaha Sudah 3 Bulan Lewat - SUARA KOMUNITAS
02/05/2021

Medan (Suara Komunitas.Net) – Saat meninjau rumah orang tua penyanyi Tetty Manurung, Surana Nainggolan di Jalan Dr.Mansur Medan, Anggota Komisi IV DPRD Kota Medan, Edwin Sugesti Nasution dan Antonius Tumanggor terlihat semangat dan menggebu-gebu ketika melihat rumah warga terdampak pembangunan Mansur Apartemen Residence sehingga belasan rumah di belakang apartemen banjir akibat ditutupnya gang oleh pihak apartemen.

Kedua wakil rakyat ini didampingi camat dan lurah setempat menyatakan segere melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dan memanggil pengusaha Mansur Residen dan warga. Tapi nyatanya sudah tiga bulan, pertemuan tidak terealisasikan sehingga dipertanyakan warga..

“Sampai Kamis malam (29/4/2021), belum ada tanda-tanda pertemuan warga, wakil rakyat dan manajemen Mansur Residence. Karena surat pemanggilan RDP belum juga diterima warga. Ini menimbulkan tanda tanya dan apa yang terjadi di balik itu, sebenarnya kami juga tidak tahu,“ucap Indra Manurung, adik dari Tetty Manurung.
Keterangan diperoleh Pewarta, saat ini terdapat dua pembangunan Mansur Apartemen.Namun yang baru selesai dan dioperasionalkan masih satu apartemen.

Saat pembangunan apartemen 20 tingkat berlangsung,diduga ada pekerja bangunan yang terjatuh di atas rumah orang tua Tetty Manurung. Untung saja korban selamat.

Selain itu Gang yang ditutup manajemen Mansur Apartemen, ternyata belum dibuka kembali dan tanah yang sudah ditimbun di gang tersebut belum juga dikorek sehingga menyebabkan belasan penduduk di belakang apartemen kebanjiran bila huian turun.

(Pewarta : Risvandi, Editor: Tohap P.Simamora)

Leave a Reply

Your email address will not be published.

 

kartal escort pendik escort sex hikaye