404 Not Found


nginx/1.18.0 (Ubuntu)
Dapat SK CPNS, THL-TBPP ; Terima Kasih Ibu Bupati - SUARA KOMUNITAS
02/10/2017

MASAMBA (SK) — Sebanyak Sembilan Tenaga Harian Lepas Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian (THL-TBPP) menerima SK CPNS yang diserahkan langsung Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, Senin (2/10), sesaat setelah usai Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Halaman Kantor Bupati.

Bupati Indah Putri Indriani saat ditemui usai penyerahan SK CPNS berharap kinerja Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), khususnya sembilan THL-TBPP yang barus saja menerima SK CPNS-nya, untuk dapat meningkatkan kinerjanya dari hari ke hari dan dari waktu ke waktu.

“Dengan adanya SK ini kami berharap kinerja mereka semakin membaik. Apalagi ada target yang harus mereka capai dalam mewujudkan cita-cita kedaulatan pangan, mengingat Luwu Utara ini salah satu daerah penyangga beras di Sulsel,” ujar Indah.

Bupati Indah Putri juga berharap, agar sembilan PPL ini dapat bersinergi satu sama lainnya, khususnya dalam pencapaian target produktivitas di mana target tersebut adalah 6,5 ton per hektar di masing-masing wilayah mereka.

“Kami juga berharap sembilan PPL ini dapat bersinergi dan berkinerja jauh lebih baik. Utamanya dalam pencapaian produktivitas yang telah kita tetapkan di wilayah mereka masing-masing, yakni 6,5 ton per hektar,” harap Indah.

Olehnya itu, lanjut Indah, 9 PPL ini diharapkan mampu mengakselerasi target-target produksi tersebut, melalui sinergitas yang lebih baik dengan stakeholder lainnya. “Nah, dengan kehadiran 9 PPL yang baru saja menerima SK ini dapat mengakselerasi target-target produksi tersebut,” pungkas Indah.

Sementara itu, di tempat yang sama, PPL Muhammad Ilham, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang membantu memperjuangkan nasib mereka, sehingga dalam rentan 10 tahun status mereka berubah dari tenaga harian lepas (kontrak) menjadi CPNS.

“Ini kesyukuran yang luar biasa. Kami senang dan gembira. 10 tahun kami nantikan SK ini. Dengan SK ini kami akan bekerja lebik baik lagi mendampingi petani. Terimakasih kepada pihak yang telah membantu kami selama ini, khususnya kepada ibu Bupati,” ucap Ilham. Selain menyerahkan SK CPNS kepada 9 THL, Bupati juga menyerahkan satu SK CPNS kepada seorang Bidan PTT. (Lukman Hamarong)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

 

kartal escort pendik escort sex hikaye